LAPORAN UKBM

 

LAPORAN KEGIATAN

PRAKTEK KERJA LAPANGAN

MATA KULIAH UPAYA KESEHATAN BERBASIS MASYARAKAT II

DESA KEBONHARJO

 


 

FILDZAH ADANI

P1337425217041

SEMESTER 7

 

PRODI DIV KEPERAWATAN GIGI

POLITEKNIK KESEHATAN KEMENTRIAN KESEHATAN SEMARANG

2020



HALAMAN PENGESAHAN

 

Laporan kegiatan UKBM ini merupakan bentuk Upaya Kesehatan Berbasis Masyarakat di Desa Kebonharjo RT 4 RW 2, Kecamatan Patebon Kabupaten Kendal yang dilaksanakan pada tanggal 28 September sampai dengan 6 November 2020.

 

Pelaksana Kegiatan    :

Nama              : Fildzah Adani

NIM                 : P1337425217041

 

 

 

                                                                                                Kendal, 02  November 2020

Mengetahui,

 Ketua Program Studi

DIV Keperawatan Gigi

 

 

 

Salikun, S.Pd, M.Kes

NIP. 196204061988031002

 

 

 

 

Dosen Pembimbing,

 

 

 

 

 

 

Salikun, S.Pd, M.Kes

NIP. 196204061988031002

 




BAB I

PENDAHULUAN

A.    LATAR BELAKANG

UKBM (Upaya Kesehatan Berbasis Masyarakat) adalah program pemberdayaan masyarakat yang bertujuan meningkatkan derajat kesehatan masyarakat khususnya kelompok rentan seperti balita, batita, ibu hamil, ibu menyusui, dan lansia, untuk mempermudah penilaian maka kami menyusun cara menentukan strata UKBM, yang nanti dapat digunakan oleh petugas kesehatan ataupun kader kesehatan dalam menentukan strata UKBM. UKBM merupakan salah satu upaya yang dikembangkan oleh Departemen Kesehatan, yang mempunyai tujuan untuk memotivasi masyarakat agar mau dan mampu untuk hidup sehat secara mandiri.

Pada saat ini telah terbentuk berbagai macam bentuk UKBM yang berkembang di masyarakat salah satunya yang paling dikenal adalah Posyandu.  Adapun bentuk UKBM yang lainnya seperti Poskesdes, Polindes, Pos UKK, Poskestren, TOGA, Saka Bhakti Husada, dan lain-lain.

Berdasarkan hasil Riskesdas pada tahun 2018, permasalahan gigi dan mulut di Indonesia mencatat proporsi masalah gigi dan mulut sebesar 57,6% dan keadaan ini meningkat dari Riskesdas 2013 sebesar 29,9% dan  yang mendapatkan pelayanan dari tenaga medis gigi sebesar 10,2%. Adapun proporsi perilaku menyikat gigi dengan benar sebesar 2,8%. Penduduk bermasalah pada kesehatan gigi dan mulut dalam 12 bulan terakhir berdasarkan karakteristik umur 10-14 tahun adalah sebesar 25,2%, dan hanya sejumlah 7,1% dari presentase yang belum mendapatkan perawatan tenaga medis.

Dari data tersebut menunjukan kualitas status kesehatan gigi yang masih rendah, sehingga kami selaku tim Kesehatan gigi dan mulut dari Poltekkes Semarang ingin melaksanakan sebuah program pemberdayaan masyarakat yang diwujudkan dalam sebuah kegiatan praktik lapangan “Pelatihan Kader Kesehatan Gigi dan Mulut dan Upaya Kesehatan Berbasis Masyarakat” yang sekiranya diharapkan dapat menghidupkan kembali semangat dan pengetahuan tentang kesehatan gigi dan mulut pada masyarakat khususnya RT 4 RW 2 Desa Kebonharjo, Patebon - Kendal.

B.   MASALAH

1.    Data Masalah

a)    OHI-S

b)    Karies

c)    Karang gigi

2.    Identifikasi Masalah

a.)    70% balita (anak pra sekolah) sampai orang tua di dapatkan derajat kebersihan gigi dan mulut yang kurang maksimal. Selain itu, juga mengalami karies dan terdapat pula karang gigi.

b.)    Masih rendahnya pengetahuan tentang kesehatan gigi dan mulut

c.)    Hal ini disebabkan karena belum terbentuknya Kader kesehatan gigi di Posyandu.

3.    Prioritas Masalah

Berdasarkan data, maka didapat prioritas masalah sebagai berikut :

Tabel penentuan prioritas masalah

(Metode USG)

Masalah

U

S

G

Total

Prioritas

OHI-S

4

4

4

12

I

Karies

4

3

3

10

II

Karang gigi

4

3

2

9

III

Keterangan :

Skor U = 0 - 5 (tidak penting – sangat penting)

Skor S = 0 - 5 (tidak serius - sangat serius)

Skor G = 0 - 5 (tidak berdampak – sangat berdampak)

 

C.   TUJUAN

a. Tujuan umum

Meningkatkan pengetahuan, minat dan peran serta masyarakat di bidang kesehatan gigi dan mulut. Sehingga dapat tercapai perilaku hidup sehat dan peningkatan kualitas sumber daya manusia khususnya di wilayah RT 4 RW 2 Desa Kebonharjo, Patebon - Kendal.

b. Tujuan khusus

    1. Meningkatkan pengetahuan masyarakat tentang kesehatan gigi secara umum.
    2. Meningkatkan pengetahuan masyarakat tentang jenis-jenis penyakit gigi dan mulut.
    3. Meningkatkan pengetahuan masyarakat tentang cara-cara pencegahan penyakit gigi dan mulut.
    4. Meningkatkan kemampuan masyarakat tentang cara menyikat gigi yang baik dan benar.

D.   NAMA KEGIATAN

Kegiatan yang akan kami selenggarakan yaitu “Upaya Kesehatan Berbasis Masyarakat”.

E.    SASARAN KEGIATAN

Sasaran kegiatannya adalah 10 KK dari RT 4 RW 2 Desa Kebonharjo, Kecamatan Patebon, Kabupaten Kendal

F.    WAKTU DAN TEMPAT KEGIATAN

Kegiatan Upaya Kesehatan Berbasis Masyarakat ini akan di selenggarakan pada:

Tanggal Pelaksanaan Kegiatan               : 28 September – 6 November 2020

Waktu Pelaksanaan Kegiatan                 : 08.00 WIB (Kondisional)

Tempat Pelaksanaan Kegiatan               : Door to door


 

G.   PENGORGANISASIAN

SUSUNAN PENGORGANISASIAN UKBM

RT 4 RW 2 DESA KEBONHARJO, PATEBON - KENDAL

 

Pelindung

Kajur Jurusan Keperawatan Gigi              : Tri Wiyatini, SKM, M.Kes (Epid)

Ketua Prodi D-IV Keperawatan Gigi         : Salikun, S.Pd, M.Kes

 

Penanggung Jawab

Ketua RT                                                   : Saeroji

Dosen Pembimbing                                  : Salikun, S.Pd, M.Kes

 

Pelaksana

Pelaksana                                                 : Fildzah Adani


 

BAB II

KEGIATAN

A.   KEGIATAN

1.    Pemaparan/MMD

2.    Rencana kegiatan

3.    Kegiatan

a.    Melakukan pre test dan Post Test kepada Masyarakat RT 4 RW 2 Desa Kebonharjo dengan memberikan pertanyaan meliputi (Cara menjaga kebersihan dan kesehatan gigi dan mulut, Karies Gigi, dan Karang Gigi.

b.    Mengajarkan Masyarakat cara menggosok gigi yang baik dan benar.

c.    Membimbing masyarakat untuk mencegah penyakit yang ada di rongga mulut.

d.    Penyuluhan kesehatan gigi dan mulut oleh mahasiswa.

e.    Evaluasi hasil penyegaran materi kesehatan gigi dan mulut.

4.    Monitoring

5.    Evaluasi

B.   METODE

1.   Untuk mendapatkan data tentang penyakit gigi dan mulut menggunakan cara screening.

2.   Penyuluhan menggunakan metode diskusi dan tanya jawab.

3.   Menyikat gigi masal menggunakan metode demonstrasi dan simulasi.

C.   PROSEDUR KEGIATAN

      a.) MMD

Berdasarkan hasil survey didapatkan hasil dari permasalahan yang terjadi, dari hasil analisa pendataan warga dapat disimpulkan bahwasanya kurangnya kepedulian serta pengetahuan terhadap resiko mengenai Kesehatan Gigi dan Mulut.

Untuk mendapatkan data yang lebih valid diperlukan format pengkajian komunitas yang disusun dalam bentuk kuesioner/GoogleForm yang kemudian dianalisa untuk menentukan rencana tindakan yang akan di implementasikan.

Materi : Terlampir

b.) Hasil Pendataan Warga

Situasi Hasil Pendataan Warga RT 4 RW 2 Desa Kebonharjo

Kecamatan Patebon, Kabupaten Kendal

Dari hasil rekapitulasi pendataan warga yang sudah terisi didapatkan hasil skala prioritas :

Populasi

Rekapitulasi Skala Prioritas

10 KK warga RT 4 RW 2 Desa Kebonharjo

Hasil pendataan warga:

1.  Kurang pemahaman tentang kesehatan gigi dan mulut.

2.  Kurang pengetahuan cara pencegahan penyakit gigi dan mulut.

3.  Kurangnya pengetahuan tentang cara menggosok gigi yang baik dan benar.

 

Rencana Kegiatan Sesuai dengan masalah :

Masalah

Tindakan

OHI-S

Penyuluhan

Karies gigi

Karang gigi

 

D.   ANGGARAN

Nama Barang

Jumlah

Harga

Total

Print proposal kegiatan

2 buah

@ Rp 7.000

Rp 14.000

Print materi

1 buah

@Rp 13.000

Rp 13.000

Fotokopi Materi

10 buah

@ Rp 9.000

Rp 90.000

Biaya lain-lain

 

 

Rp. 50.000

Jumlah total

Rp 167. 000

 

E.    HAMBATAN

1.    Hambatan Teknis

-       Kurang tersedianya sarana dan prasarana yang mendukung kegiatan UKBM di masyarakat.

2.    Hambatan Program

-       Keterbatasan waktu.

 

F.    MATRIK KEGIATAN PELAKSANA

Hari, tanggal       : Rabu & Kamis, 7 - 8 Oktober 2020

Tempat                : RT 4 RW 2 Desa Kebonharjo, Patebon - Kendal

                                No

Waktu

Kegiatan

Tempat

Penanggung jawab

1.

08.30-09.15 (7 okt 2020)

Bimbingan dengan dosen pembimbing

Via zoom

Mahasiswa

2.

17.00-20.00 (8 okt 2020)

Advokasi warga (10 kk) dan pendataan

Door to door

Fildzah Adani


PELAKSANAAN

Tanggal  : 11 Oktober – 6 November 2020

Tempat : RT 4 RW 2 Desa Kebonharjo, Patebon - Kendal

No

Waktu

Kegiatan

Tempat

Penanggung jawab

1.

09.00-Selesai

Advokasi (RT)

Rumah Pak RT

Fildzah Adani

2.

09.30-Selesai

Penyampaian materi kesehatan gigi dan mulut pada warga tentang cara menjaga kebersihan gigi jenis-jenis penyakit gigi dan mulut (Karies, , Kalkulus)

Rumah Warga (door to door)

3.

09.30-Selesai

Penyampaian materi kesehatan gigi dan mulut pada warga tentang cara-cara pencegahan penyakit gigi dan mulut.

Rumah Warga (door to door)

4.

09.30-Selesai

Penyampaian materi kesehatan gigi dan mulut pada warga tentang cara menyikat gigi yang baik dan benar dan cara pemeliharaan kesehatan gigi dan mulut.

Rumah Warga (door to door)




BAB III

PENUTUP

 

A.   KESIMPULAN

            Kegiatan pemberdayaan masyarakat di Desa Kebonharjo  RT 4 RW 2 dapat berjalan dengan lancar dengan beberapa hambatan yang dapat diatasi dengan baik. Kegiatan pemberdayaan yang dilakukan berupa pendataan warga dan dilaksanakan penyuluhan. Hasil dari pemberdayaan masyarakat RT 4 RW 2 Desa Kebonharjo  yaitu masyarakat sudah mengetahui tentang cara menjaga kesehatan gigi dan mulut diri sendiri maupun keluarganya.

B.   SARAN

            Dalam suatu kegiatan penyuluhan atau pemberdayaan masyarakat perlu adanya dukungan dari berbagai pihak agar program yang dilaksanakan dan diterapkan dapat berhasil secara optimal.

C.   LAMPIRAN


Komentar

Postingan Populer